World Rabies Day

Hari Rabies Sedunia (World Rabies Day, sering disingkat WRD) adalah sebuah kampanye global yang diselenggarakan pada tanggal 28 September setiap tahun. Peringatan Hari Rabies Sedunia dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pencegahan dan pengendalian penyakit rabies. Hari Rabies Sedunia mulai diselenggarakan pada tahun 2007. Secara umum, pelaksanaan WRD dilakukan dengan sosialiasi kepada masyarakat dan vaksinasi rabies terhadap hewan berdarah panas, terutama anjing, kucing dan kera. Tujuan yang ingin dicapai oleh kampanye ini adalah menjadikan dunia bebas dari penyakit rabies pada tahun 2030.

Dalam rangka mendukung kampanye tersebut, Pemerintah Kota Yogyakarta melalui Dinas Pertanian dan Pangan menyelengarakan vaksinasi rabies gratis untuk anjing, kucing dan kera bagi masyarakat kota yogyakarta. Pelaksanaan vaksinasi rabies gratis ini dilaksanakan rutin setiap tahun dan diselenggarakan di seluruh Kelurahan di Kota Yogyakarta. Hari ini (tanggal 29 Sep 2020) kegiatan vaksinasi rabies masih berlangsung dan dilaksanakan di 3 Kelurahan, yaitu Kelurahan Suryatmajan, Tegal Panggung dan Bausasran selama dua hari (29-30 Sep 2020).

Bagi warga Kota Yogyakarta yang memiliki hewan peliharaan yang berdomisili di Kota Yogyakarta dan ingin divaksinasi rabies gratis dapat langsung mendatangi posko-posko vaksinasi rabies terdekat di Kelurahan Suryatmajan, Tegal Panggung dan Bausasran selama kegiatan berlangsung. Warga juga dapat langsung mendatangi Poliklinik Hewan Kota Yogyakarta yang beralamat di Jl. Tegalturi, Giwangan, Kecamatan Umbulharjo. Informasi lebih lanjut terkait lokasi posko vaksinasi rabies dapat langsung menghubungi Kelurahan bersangkutan.

Selain dapat mendapatkan vaksinasi rabies gratis, masyarakat juga dapat berkonsultasi secara langsung dengan dokter hewan yang bertugas di masing-masing posko terkait hewan kesayangannya. Pengobatan juga dapat diberikan selama persediaan obat masih ada. semua kegiatan ini bersifat pelayanan dan tidak dipungut biaya. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi drh. Dewi Rinasari (08122742988) dan drh. Praditya (085878762198).