Bimtek Pembuatan Pupuk Organik/Kompos/POC

Dalam rangka peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) petani Kota Yogyakarta maka pada tahun 2021 ini Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta menyelenggarakan beberapa pelatihan atau bimbingan teknis. Salah satunya adalah Bimbingan Teknis Pembuatan Pupuk Organik/Kompos/POC. Kegiatan dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 24 sd 25 Mei 2021 bertempat di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kota Yogyakarta di Nitikan. 

Sasaran dari bimtek ini adalah 40 orang anggota kelompok tani dari seluruh wilayah Kota Yogyakarta. Anggota kelompok tani yang menjadi peserta bimtek adalah petani yang belum pernah mengikuti bimtek sejenis sebelumnya. Selain itu peserta juga diharapkan dapat menjadi agen penyebar informasi di kelompok tani nya masing - masing.

Instruktur Bimbingan Teknis Pembuatan Pupuk Organik/Kompos/POC berasal dari dua lembaga, yang pertama adalah dari Balai Proteksi Tanaman Pertanian (BPTP) DIY dan Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Yogyakarta.

Materi yang pertama yaitu Pembuatan Pupuk Organik Cair yang disampaikan oleh Bapak Guntara dari Balai Proteksi Tanaman Pertanian (BPTP) DIY.

Gambar : Materi Pupuk Organik dari Balai Proteksi Tanaman Pertanian DIY

Selain materi berupa teori, dilakukan juga praktek cara pembuatan Pupuk Organik Cair (POC). Peserta diajak untuk secara langsung mempraktekan cara pembuatan POC yang telah disampaikan sebelumnya. Bahan - bahan untuk pembuatan POC telah disiapkan yaitu berupa drum, pupuk kandang (kambing), EM4, tetes tebu dan ZA.

Gambar : Peserta bimtek melakukan praktek pembuatan POC

Materi yang kedua yaitu Pestisida Nabati yang disampaikan oleh Penyuluh Pertanian dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Yogyakarta. Penyampaian materi ini memiliki beberapa tujuan antara lain :

• Memberikan informasi mengenai dampak penggunaan pestisida/kimiawi.
• Memperkenalkan pestisida nabati
• Pembuatan pestisida sederhana untuk mengendalikan hama dan penyakit pada tanaman pertanian.

Gambar : Materi Pestisida Nabati dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Yogyakarta

Bimbingan Teknis Pembuatan Pupuk Organik/Kompos/POC hari ini ditutup oleh Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta, Ir. Suyana. Dalam sambutannya Ir. Suyana menyampaikan harapannya agar peserta bimtek segera mempraktekan ilmu atau teori yang diperoleh di masing - masing kelompok atau wilayah.